📚 FAQ: Perpustakaan Bina Prestasi SMP Negeri 1 Imogiri
📖 Tentang Perpustakaan
- Perpustakaan yang berada di bawah naungan SMP Negeri 1 Imogiri dikenal dengan nama Perpustakaan Bina Prestasi
- Perpustakaan ini berlokasi di dalam lingkungan sekolah SMP Negeri 1 Imogiri.
- Visi: Mewujudkan perpustakaan sekolah sebagai jembatan dalam membentuk siswa yang cerdas berprestasi, kreatif, dan berwawasan luas. Misi: Sebagai penyedia sumber informasi untuk menunjang kegiatan belajar mengajar dan pengembangan potensi diri; Sebagai penyedia fasilitas dan sumber daya yang mendukung untuk mengembangkan sikap kreatif dan gemar berliterasi; Menyelenggarakan layanan perpustakaan yang lengkap dan mudah dalam akses.
Jam operasional Perpustakaan Bina Prestasi mengikuti jam sekolah, yakni:
- Senin - Kamis: Pukul 07.00 - 15.00 WIB (Pukul 12.00 - 13.00 WIB istirahat)
- Jumat: Pukul 07.00 - 14.00 WIB (Pukul 12.00 - 13.00 WIB istirahat)
- Sabtu/Minggu/Tanggal Merah: Tutup.
- Tentang logo:
Lingkaran yang simetris melambangkan tekad bulat untuk membina generasi SPIMSA yang unggul dan berwawasan luas.
- Simbol Buku Terbuka (Pusat Ilmu)
Buku yang terbuka melambangkan keterbukaan pikiran terhadap ilmu pengetahuan dan informasi, mengingat peran perpustakaan sebagai jantung pendidikan di sekolah. Garis Biru & Kuning menunjukkan bahwa ilmu pengetahuan bersifat dinamis dan mencerahkan (kuning), namun tetap berlandaskan pada integritas dan kebenaran (biru).
- Sepasang Tangan yang Menopang (Pembinaan & Kepedulian)
Tangan yang menopang buku melambangkan peran perpustakaan dalam "membina". Lambang ini menunjukkan bahwa prestasi tidak datang sendiri, melainkan melalui proses bimbingan, layanan yang ramah, dan fasilitas yang mendukung perkembangan siswa. Lambang ini juga memiliki maksud bahwa perpustakaan sebagai tempat yang aman dan nyaman bagi siswa untuk bertumbuh.
- Padi/Daun Melingkar (Prestasi & Kemakmuran Intelektual)
Karangan padi atau daun berwarna kuning emas melambangkan hasil yang dipanen, yaitu Prestasi. Bentuknya yang melingkar menggambarkan keberlanjutan. Ilmu yang diperoleh di SMP Negeri 1 Imogiri diharapkan menjadi bekal yang terus tumbuh dan bermanfaat sepanjang hayat. Warna emas melambangkan kemuliaan, kejayaan, dan kualitas tinggi dari lulusan yang dihasilkan.
- Lingkaran Biru (Integritas & Kedisiplinan)
Lingkaran biru yang membingkai seluruh elemen melambangkan kesatuan warga sekolah (Guru, Siswa, Karyawan) dalam mencapai visi bersama. Warna biru melambangkan kecerdasan, kepercayaan, dan ketenangan yang dibutuhkan dalam lingkungan belajar.
Secara keseluruhan, logo ini menegaskan bahwa Perpustakaan Bina Prestasi adalah wadah yang membimbing siswa SMP Negeri 1 Imogiri melalui budaya baca untuk meraih masa depan yang gemilang dan penuh prestasi.
💳 Keanggotaan dan Peminjaman
- Siapa saja yang boleh menjadi anggota perpustakaan? Seluruh siswa aktif, guru, dan staf tata usaha SMP Negeri 1 Imogiri secara otomatis menjadi anggota perpustakaan.
- Apakah saya perlu kartu anggota untuk meminjam? Ya, Kartu Anggota Perpustakaan (atau kartu pelajar yang berfungsi ganda) wajib ditunjukkan setiap kali ingin meminjam atau mengembalikan buku.
- Berapa banyak buku yang bisa saya pinjam? Anggota diperbolehkan meminjam maksimal 2 (dua) eksemplar buku pada satu waktu.
- Berapa lama batas waktu peminjaman buku? Jangka waktu peminjaman adalah 7 (tujuh) hari kalender (1 minggu).
- Bagaimana cara memperpanjang masa pinjam? Perpanjangan dapat dilakukan 1 (satu) kali dengan datang langsung ke perpustakaan sebelum batas tanggal pengembalian habis.
- Apa sanksi jika terlambat mengembalikan buku? Anggota akan dikenakan denda harian per buku, sejumlah Rp500,00 per hari dan harus dibayarkan saat pengembalian.
- Apa yang harus saya lakukan jika buku yang saya pinjam hilang atau rusak? Anggota wajib mengganti buku dengan judul, penulis, dan penerbit yang sama. Jika buku sudah tidak terbit, penggantian dilakukan dengan buku lain yang setara atas persetujuan petugas.
🔍 Koleksi dan Fasilitas
- Jenis koleksi apa saja yang dimiliki perpustakaan? Kami memiliki koleksi fiksi (novel, cerpen, komik), non-fiksi (buku pelajaran, pengetahuan umum, sejarah), referensi (kamus, ensiklopedia), majalah, dan koran.
- Bagaimana cara mencari koleksi buku yang saya butuhkan? Anda dapat menggunakan Katalog Online (OPAC) yang tersedia di komputer perpustakaan atau bertanya langsung kepada petugas. OPAC juga dapat diakses di website Perpustakaan Bina Prestasi.
- Apakah perpustakaan menyediakan akses internet atau komputer? Ya, perpustakaan menyediakan beberapa unit komputer dengan akses internet untuk keperluan edukasi dan literasi. Pengguna diharapkan mematuhi etika penggunaan yang berlaku.
- Apakah saya boleh membawa makanan atau minuman ke dalam perpustakaan? Tidak diperbolehkan untuk menjaga kebersihan dan kondisi koleksi buku serta fasilitas perpustakaan.
💡 Program dan Kegiatan
- Apakah perpustakaan memiliki program literasi? Ya, kami rutin mengadakan atau mendukung program seperti Gerakan Literasi Sekolah (GLS) setiap hari Kamis dan kegiatan Kunjungan Kelas ke perpustakaan.
- Apakah ada layanan konsultasi tugas atau referensi? Petugas perpustakaan siap membantu Anda menemukan sumber referensi yang relevan untuk tugas sekolah, namun tidak memberikan bantuan langsung dalam pengerjaan tugas.

0 Komentar